
Palu, PUSATWARTA.ID – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tengah, Irjen Pol. Dr. Agus Nugroho, meninjau langsung pelaksanaan pasar murah yang digelar di halaman Markas Komando (Mako) Polda Sulteng, Rabu (3/7/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Semarak Hari Bhayangkara ke-79 dengan tema “Polri Untuk Masyarakat.”
Dalam kesempatan tersebut, Kapolda juga secara simbolis menyerahkan 2.300 paket sembako kepada masyarakat yang hadir.
Sebelumnya, ia membuka secara resmi Turnamen Domino Kapolda Sulteng Cup yang turut memeriahkan peringatan Hari Bhayangkara tahun ini.
Pasar murah yang digelar menyediakan berbagai bahan kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula pasir, telur, serta produk olahan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan harga subsidi.
Warga terlihat antusias memanfaatkan kegiatan ini untuk berbelanja dengan harga terjangkau.
“Kegiatan ini sebagai wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat. Kita ingin Hari Bhayangkara bukan hanya seremoni, tapi juga membawa manfaat nyata,” ujar Irjen Agus Nugroho saat meninjau stand UMKM.
Kapolda bersama rombongan, termasuk Wakapolda Sulteng Brigjen Pol. Dr. Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf, Rektor Universitas Tadulako Prof. Dr. Ir. Amar, Forkopimda Sulteng, serta pejabat utama Polda lainnya, menyapa langsung pelaku UMKM yang menjajakan produk lokal di lokasi pasar murah.
Menurut Irjen Agus, kegiatan ini juga bertujuan untuk membantu menekan laju inflasi dan meningkatkan daya beli masyarakat di tengah kondisi ekonomi yang belum sepenuhnya pulih.
Keterlibatan UMKM dalam kegiatan ini disebut sebagai bentuk dukungan Polri terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat lokal.
Salah satu pelaku UMKM dari Palu Barat, Rina, mengaku senang bisa terlibat dalam kegiatan tersebut.
“Alhamdulillah, sangat terbantu. Dagangan kami cepat laku karena harganya lebih murah dan ramai pengunjung,” ujarnya.
Polda Sulawesi Tengah berharap kegiatan semarak Hari Bhayangkara ke-79 dapat memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman, damai, dan sejahtera di wilayah Sulteng.