
Palu, PUSATWARTA.ID – Wakil Bupati Parigi Moutong, Abd. Sahid, meninjau langsung Asrama Pantai Timur yang berlokasi di Jalan S. Parman, Kelurahan Besusu Tengah, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, pada Jumat (22/8/2025).
Peninjauan ini turut didampingi oleh perwakilan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) serta Dinas Pendidikan Kabupaten Parigi Moutong.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk melihat kondisi asrama, membahas berbagai kendala yang dihadapi, serta mencari solusi demi kenyamanan para penghuni asrama.Salah satu hal yang disoroti adalah masalah kebersihan.
Wakil Bupati Abd. Sahid mengimbau para penghuni asrama untuk menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal mereka, terutama di area kamar mandi.
“Harap diperhatikan agar tidak membuang sampah di dalam kamar mandi atau WC karena dapat menyumbat saluran air. Kebersihan kamar mandi dan asrama harus dijaga bersama-sama,” tegasnya.
Selain itu, ia juga menyampaikan pesan kepada para mahasiswa yang tinggal di asrama untuk tetap semangat menempuh pendidikan dan belajar dengan tekun.
“Beasiswa tetap tersedia. Silakan berkoordinasi langsung dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Parigi Moutong jika membutuhkan informasi lebih lanjut,” ujar Abdul Sahid.
Diketahui, saat ini terdapat 22 mahasiswa yang tinggal di Asrama Pantai Timur. Mereka berasal dari berbagai kecamatan di wilayah Kabupaten Parigi Moutong.
Sumber: Diskominfo Kabupaten Parigi Moutong