banner 728x250

Relawan Sosial Perkuat Respon Cepat Penanganan Kebakaran di Torue dan Sausu

Dinsos Kabupaten Parigi Moutong menyalurkan bantuan untuk korban banjir di Kecamatan Torue dan Sausu.

Parigi Moutong, PUSATWARTA.ID — Upaya penanganan kebakaran yang terjadi di Kecamatan Torue dan Kecamatan Sausu, Kabupaten Parigi Moutong mendapat dukungan penuh dari berbagai unsur relawan sosial.

Kehadiran mereka mempercepat proses penyaluran bantuan tanggap darurat yang dilakukan Dinas Sosial Kabupaten Parigi Moutong, sehingga kebutuhan dasar warga terdampak dapat segera terpenuhi.

banner 728x90

Bantuan darurat tersebut diserahkan oleh Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial (Linjamsos), Safaat Pampi, mewakili Kepala Dinas Sosial Parigi Moutong.

Penyaluran berlangsung dengan pendampingan Taruna Siaga Bencana (Tagana), Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), Pekerja Sosial (Peksos), hingga pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) yang diterjunkan langsung ke lokasi bencana.

Baca lainnya :  Dua Penambang Tewas Tertimbun Longsor di Lokasi Bekas PETI Parigi Moutong

Plt. Kepala Dinas Sosial Parigi Moutong, Trinugrah Adiyartha, kepada wartawan, Jumat (5/12/2025) mengatakan bahwa, sinergi relawan dan pendamping sosial menjadi kunci percepatan penanganan.

Sebelum bantuan disalurkan, asesmen lapangan dilakukan untuk memastikan barang yang diberikan tepat sasaran dan sesuai kebutuhan mendesak warga.

“Setiap kejadian selalu diawali asesmen. Bantuan di Torue sama seperti penanganan kebakaran di Sausu, dan ini menjadi standar respon darurat bagi warga terdampak,” jelas Trinugrah

Baca lainnya :  Pemkab Parimo Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Bersama Kemendagri

Ia mengatakan, koordinasi lintas unsur memungkinkan bantuan di Sausu juga langsung diberikan begitu laporan kebakaran diterima, khususnya kepada keluarga yang mengalami kehilangan tempat tinggal.

Beberapa bantuan yang diberikan kepada warga Torue dan Sausu meliputi, kasur lipat dan selimut, paket kebutuhan keluarga, makanan anak dan family kit, serta bantuan sandang dan pangan untuk kebutuhan harian.

Baca lainnya :  Pawai Obor Ramaikan Tarhib Ramadhan 2025, Ini Pesan Pj Bupati Parigi Moutong

Menurutnya, bantuan tersebut diprioritaskan sebagai bentuk dukungan pemulihan awal selama warga terdampak belum kembali memiliki sarana hidup yang stabil.

Dalam proses distribusi, Tagana bersama TKSK, Peksos, dan pendamping PKH memastikan seluruh bantuan diterima langsung oleh keluarga terdampak tanpa hambatan.

“Mereka juga mengawal proses pendataan, pendampingan psikososial, hingga monitoring kebutuhan lanjutan,” ungkapnya.

Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong menyampaikan apresiasi kepada seluruh relawan yang telah memberikan kontribusi nyata dalam percepatan penanganan kebakaran di dua kecamatan tersebut.

Penulis: WadEditor: Wady

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *