banner 728x250

Kapolres Parigi Moutong Tekankan Polri Humanis di Isra Mi’raj

Kapolres Parigi Moutong, AKBP Dr. Hendrawan Agustian Nugraha menghadiri Isra Mi’raj di Mesjid Mapolres Parigi Moutong, Kamis (22/1/2026).

Parigi Moutong, PUSATWARTA.ID — Polres Parigi Moutong memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah di Masjid Assyamsa Walqamar, Kamis (22/1/2026).

Kegiatan ini dijadikan momentum penguatan keimanan dan pengabdian personel Polri kepada masyarakat.

banner 728x90

Kapolres Parigi Moutong AKBP Dr. Hendrawan A.N., S.I.K., M.H menegaskan bahwa nilai-nilai Isra Mi’raj harus tercermin dalam pelaksanaan tugas Polri, mulai dari penegakan hukum hingga aksi kemanusiaan dan kepedulian sosial.

Baca lainnya :  Polri dan Madrasah Aliyah Alkhairaat Parigi Kolaborasi Cegah Radikalisme

“Polri harus hadir sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat yang humanis, berlandaskan keimanan dan ketakwaan,” tegas Kapolres.

Peringatan Isra Mi’raj diikuti jajaran Polres Parigi Moutong, Pejabat Utama, serta Bhayangkari, dan diisi tausiah keagamaan yang menekankan pentingnya akhlak, disiplin, dan tanggung jawab dalam menjalankan amanah.

Baca lainnya :  Hakordia, Kejari Parigi Moutong Paparkan Penanganan Kasus Korupsi Sepanjang 2025

Editor: Wady

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *