banner 728x250

Car Free Day di Parigi Moutong Jadi Ruang Ekonomi dan Interaksi Sosial Warga

Wakil Bupati Parigi Moutong, Abdul Sahid hadir di Car Free Day di Alun-alun Kantor Bupati, Minggu (7/9/2025).

Parigi Moutong, PUSATWARTA.ID — Kegiatan Car Free Day (CFD) yang digelar di Alun-alun Kantor Bupati Parigi Moutong, Minggu (7/9/2025), bukan hanya menjadi ajang olahraga pagi, tetapi juga membuka ruang tumbuhnya aktivitas ekonomi mikro dan interaksi sosial warga lintas usia.

Ratusan masyarakat hadir sejak pukul 06.00 WITA, mengikuti berbagai kegiatan seperti jalan santai, senam bersama, dan bersepeda.

banner 728x90

Namun yang paling mencuri perhatian adalah kehadiran para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang memanfaatkan CFD sebagai momen strategis untuk menjajakan produk kuliner, minuman segar, dan hasil olahan lokal.

Baca lainnya :  Uji Coba Sarapan Bergizi Gratis Digelar di SD Inpres Masigi, Parimo

Kegiatan yang dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Parigi Moutong, bersama jajaran pemerintah daerah ini, secara tidak langsung menjadi wadah promosi bagi pelaku UMKM lokal.

Lapak-lapak sederhana berdiri di pinggiran area CFD, menyuguhkan beragam produk yang langsung diserbu pengunjung setelah berolahraga. Salah satu pelaku UMKM, Fitri (29), mengaku sangat terbantu dengan adanya CFD.

“Biasanya saya jualan online saja, tapi kalau CFD begini bisa langsung ketemu pembeli, penghasilannya juga lebih bagus. Semoga rutin tiap minggu,” ujarnya.

Baca lainnya :  Baznas Parigi Moutong Targetkan 100 Kantong Darah dalam Aksi Kemanusiaan

Wakil Bupati Parigi Moutong, Abdul Sahid yang hadir dan menyapa warga juga menyoroti pentingnya ruang publik yang sehat, inklusif, dan produktif.

“CFD bukan sekadar ajang olahraga, tapi juga tempat warga saling sapa, pelaku UMKM bertumbuh, dan edukasi tentang pentingnya lingkungan tanpa polusi. Ini ruang milik bersama,” kata Abdul Sahid.

Kehadiran pemimpin daerah di tengah-tengah warga menciptakan suasana yang akrab dan membangun kepercayaan publik. Warga terlihat senang bisa berinteraksi langsung dan memanfaatkan kegiatan ini untuk bersantai bersama keluarga.

Baca lainnya :  Pemkab Parigi Moutong Tegaskan Dukungan untuk Program BERANI Sehat

Menurut salah satu pengunjung, Rifal, CFD menjadi aktivitas yang ditunggu-tunggu.“Seru! Bisa olahraga bareng, jajan makanan lokal, dan ngobrol sama tetangga. Semoga setiap minggu terus ada,” katanya.

Dengan berbagai manfaat yang ditawarkan, dari sisi kesehatan, lingkungan, sosial hingga ekonomi Car Free Day di Parigi Moutong menjelma menjadi ruang multifungsi yang dinantikan warga.

Pemerintah daerah pun menyatakan komitmennya untuk terus mengembangkan kegiatan serupa di lokasi lain.

Sumber: Diskominfo Kabupaten Parigi Moutong.

Editor: Ahmad Dhani

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *