banner 728x250

Ketua KONI Parigi Moutong Buka Turnamen Kaka Baju Hitam di Sigenti Selatan

Ketua KONI, Faisan Badja didampingi Sekretaris KON, Supardin foto bersama tim sepak bola saat membuka turnamen Kaka Baju Hitam di Lapangan Sepak Bola Maritim Jaya Desa Sigenti Selatan, Minggu (21/12/2025). Foto – Aswadin.

Parigi Moutong, PUSATWARTA.ID — Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Parigi Moutong, Faisan Badja, secara resmi membuka Turnamen Sepak Bola Kaka Baju Hitam yang digelar di Lapangan Sepak Bola Maritim Jaya, Desa Sigenti Selatan, Kecamatan Tinombo Selatan, Minggu (21/12/2025).

Pembukaan turnamen ditandai dengan tendangan pertama oleh Ketua KONI Parigi Moutong, disaksikan unsur pemerintah desa, panitia pelaksana, tokoh masyarakat, serta para pemain dari tim-tim peserta.

banner 728x90

Pembukaan turnamen ini dihadiri Sekretaris KONI Kabupaten Pargi Moutong, Supardin, dan Sekretaris Askab PSSI Parigi Moutong, Ari Safrul, serta unsur panitia, dan offisial tim.

Dalam sambutannya, Faisan Badja menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada AM. Akbar Supratman yang telah mempercayakan dirinya untuk membuka turnamen tersebut.

Baca lainnya :  Technical Meeting Berani Cup Digelar, 24 Tim Siap Berlaga di Bambalemo

Ia menyebutkan, turnamen Kaka Baju Hitam diikuti sedikitnya 24 tim, termasuk empat tim dari Kabupaten Donggala.

Faisan juga menyampaikan pesan dari AM. Akbar Supratman bahwa sepak bola tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana mempererat silaturahmi antarpecinta olahraga.

“Pesan beliau, sepak bola adalah wadah silaturahmi sesama pecinta olahraga. Karena itu, meski ada tim dari luar daerah, mari kita jaga kebersamaan dan persaudaraan,” ujarnya.

Menurut Faisan, turnamen Kaka Baju Hitam tidak hanya digelar di Desa Sigenti Selatan, tetapi juga akan dilaksanakan di beberapa titik lain di wilayah Kabupaten Parigi Moutong.

Ia pun memberikan apresiasi tinggi kepada AM. Akbar Supratman atas dukungannya dengan menyiapkan hadiah senilai Rp100 juta.

Baca lainnya :  Ketua KONI Parigi Moutong Tekankan Pembinaan Atlet Catur Usia Dini di Porkab VI

“Ini menjadi motivasi besar bagi kita semua agar sepak bola di Parigi Moutong semakin maju dan mampu bersaing dengan daerah lain,” katanya.

Faisan mengatakan, saat ini Liga 4 sedang bergulir di Rayon Satu yang dipusatkan di Desa Baliara, sementara untuk Rayon Dua masih menunggu kesiapan Bupati Parigi Moutong.

Terkait hal tersebut, Faisan berharap Askab PSSI Parigi Moutong dapat melakukan seleksi atlet secara lebih ketat untuk menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2026 di Kabupaten Morowali.

“Saya berharap seleksi pemain benar-benar dilakukan secara maksimal, sehingga atlet kita siap bersaing dan mengharumkan nama Parigi Moutong di Porprov Morowali nanti,” tegasnya.

Ia juga menyarankan agar panitia turnamen Kaka Baju Hitam dan panitia Liga 4 dapat duduk bersama apabila terdapat jadwal pertandingan yang bersamaan, guna mencari solusi terbaik demi kepentingan pembinaan atlet.

Baca lainnya :  KONI Parigi Moutong Dorong Seleksi Atlet Futsal Melalui Porkab VI

Pada kesempatan itu, Faisan mengingatkan seluruh tim, khususnya tim tuan rumah, agar menjunjung tinggi sportivitas selama pertandingan berlangsung.

“Mari kita menjadi tuan rumah yang baik. Sambut turnamen ini dengan riang gembira, penuh persaudaraan, dan menjunjung tinggi fair play,” pesannya.

Menurutnya, olahraga sepak bola merupakan sarana penting dalam pembinaan generasi muda, memperkuat karakter disiplin, serta mempererat persatuan di tengah masyarakat.

Turnamen Sepak Bola Kaka Baju Hitam dijadwalkan berlangsung selama beberapa hari ke depan dengan sistem pertandingan yang telah ditetapkan panitia.

“Dan turnamen ini diharapkan menjadi ajang lahirnya bibit-bibit atlet sepak bola berprestasi dari Parigi Moutong,” ujarnya.

Penulis: WadEditor: Wady

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *